Bangun Sinergitas dan Hibahkan Tanah untuk Lapas Kelas IIB Manokwari, Bupati Hermus Diganjar Penghargaan

Bangun Sinergitas dan Hibahkan Tanah untuk Lapas Kelas IIB Manokwari, Bupati Hermus Diganjar Penghargaan

Manokwari – Bupati Manokwari, Hermus Indou, menerima penghargaan dari Kementerian Hukum dan HAM.

Pemberian penghargaan dilaksanakan pada upacara Hari Bakti Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM yang ke-60, Senin (29/4/2024).

Usai menyerahkan penghargaan, Menteri Hukum dan HAM, mengapresiasi dan berterima kasih kepada Bupati Manokwari atas dukungannya kepada Lapas Kelas IIB Manokwari.

Penghargaan tersebut diterima oleh Sekda Kabupaten Manokwari, drg. Henri Sembiring, mewakili Bupati Manokwari.

Usai menerima penghargaan, Sembiring mengatakan bahwa Bupati Manokwari dianugerahi penghargaan karena membangun sinergitas dan dukungan dalam menjalankan tugas dan fungsi dengan memberikan tanah hibah pada Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Manokwari.

Untuk diketahui, tanah yang dihibahkan Pemkab Manokwari itu terletak di Kelurahan Andai, Distrik Manokwari Selatan.

Pemberian hibah tanah tersebut untuk pembangunan Lapas Kelas IIB Manokwari yang baru.

Sebab Lapas yang ada saat ini kampung Ambon sudah over kapasitas dan tidak layak. (SM7)

sumber :

Previous Syarat Kepesertaan BPJS Bersifat Opsional dalam OSS, Ini Harapan DPM PTSP Kabupaten Manokwari

Leave Your Comment

Connect With Us

95 FF3, App Street Avenue
NSW 96209, Canada

Mon – Fri: 8:00 am – 6:00 pm

City News & Updates

The latest Egovt news, articles, and resources, sent straight to your inbox every month.

EGovt Template - Mad UX © 2020. All Rights Reserved